-->

Buku Pinter Kamus Bahasa Jawa Pepak

Buku Pinter Kamus Bahasa Jawa Pepak

Pepak Bahasa Jawa.. Kamu pasti jarang dengar kata “pepak” dipakai sehari-hari ya ? hehe. Pepak itu dalam bahasa jawa artinya lengkap. Pepak Belajar Bahasa Jawa adalah kamus belajar bahasa jawa yang berisi konten edukatif tentang materi dalam bahasa jawa. Terdiri dari Kosakata, Aksara Jawa dan Jenisnya serta berbagai istilah dalam bahasa jawa. Pepak Basa Jawa memiliki tampilan edukatif yang menarik untuk anak anak usia dasar belajar bahasa jawa yang baik dan benar. Mulailah belajar bahasa daerah sejak usia dini kenali budaya kita, budaya indonesia!

Buku Pinter Kamus Bahasa Jawa Pepak

Bagi kalian yang sudah lama tinggal di luar negeri, mungkin ketika kalian pulang ke Indonesia, kalian tak bisa menemui buku Bahasa Jawa yang pepak (lengkap) nan mumpuni di gerai toko buku yang ada di pusat perbelanjaan. Pada lajur rak bahasa, buku-buku yang berkecimpung di sana justru bahasa-bahasa asing, bahasa yang kian diglobalkan penggunaannya.
Tak mengejutkan kalau ada yang sampai keceplosan bilang bahwa pakaian tradisional Jawa yang dikenakan Didi Kempot dibilang sebagai busana kolot. Bukannya kenapa-kenapa, tapi pertanyaannya sederhana, memangnya sepeduli apa kita terhadap budaya Jawa hari-hari ini?
Atau dalam batasan yang lebih simple, berapa banyak dari anak kalian atau teman-teman anak kalian yang tinggal di Jogja yang sudah tak bisa lagi berbahasa Jawa ‘krama alus’ pada kalian, orangtuanya?
Malah di emperan trotoar, aku menemukan buku dahsyat sehebat “Pepak Basa Jawa” karya Drs Sri Marjoko dan diterbitkan Penerbit “DELIMA” Solo.

Pepak Bahasa Jawa

Di daerahnya sendiri, buku yang memuat bahasa ibu malah harus puas untuk hanya dijual di pinggir jalan lengkap dengan debu dan polusi asap kendaraan. Sang penulis dan penerbit juga harus puas ketika satu buku hanya patut dihargai sebesar delapan ribu rupiah saja, bayangkan uang segitu mungkin hanya dapat sepertiga dari total harga buku-buku bahasa asing di toko buku besar di dalam mall yang berAC dan kedap debu dan polusi udara!
Padahal buku ini dahsyat punya!
Disitu dimuat “Rupa-rupa kawruh” sebuah kekayaan Bahasa Jawa dimana hampir semua hal diberi nama. Misal, kalian yang hanya mengenal Bahasa Indonesia, ketika menyebut anak macan, ya anak macan saja, kan? Bahasa Jawa, dalam hal ini sekaya Bahasa Inggris karena kami menyebut anak macan sebagai gogor seperti dalam Bahasa Inggris disebut sebagai cub.
Selain Rupa-rupa kawruh, ada juga ‘Paramasastra’ semacam grammar-nya Bahasa Jawa. Lalu “Kawruh Basa” yang diantaranya memuat tingkatan bahasa dan penggunaannya, disambung dengan “Kasusastran” yang banyak bicara tentang paribahasa, sanepan (pengandaian) serta tembang macapat yang kesohor itu…
Dan bagian yang paling kusuka tak lain adalah Huruf Jawa atau yang lebih dikenal sebagai Hanacaraka.
Bagi kalian yang masa kecilnya di daerah Jawa pasti wajib pakai buku pepak bahasa jawa kan ? hehehe. Mungkin sama seperti buku RPUL or RPAL di jaman dulu, bisa dibilang mbah googlenya jaman dulu lah.
So.., mari kita lestarikan budaya Jawa guys, salah satu caranya bisa kita mulai dengan mempelajari kamus pepak bahasa jawa, enjoyy!

Semoga dengan postingan diatas yang berjudul Buku Pinter Kamus Bahasa Jawa Pepak dapat bermanfaat untuk sobatku semuanya.

0 Response to "Buku Pinter Kamus Bahasa Jawa Pepak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel